Leg kedua perempatfinal Liga Champions akan digelar dinihari nanti. Berikut ini adalah
jadwal selengkapnya.
Real Madrid akan berkunjung ke markas
Galatasaray, Turk Telekom Arena, dengan
rasa percaya diri tinggi. Tim besutan Jose
Mourinho itu mengantongi modal
kemenangan 3-0 di leg pertama.
Namun, Los Merengues tak boleh lengah.
Tidak ada yang mustahil dalam sepak bola.
Artinya Galatasaray masih mungkin
membalikkan kedudukan dan mengubur
impian Madrid melaju ke semifinal. Apalagi,
Los Blancos kehilangan Sergio Ramos dan
Xavi Alonso karena akumlasi kartu kuning
sementara kondisi Pepe diragukan bisa
tampil karena cedera.
Bermain di kandang sendiri, Galatasaray
pasti tampil menyerang demi mengejar
defisit gol. Mereka akan mengandalkan
Didier Drogba, dan Wesley Sneijder. Burak
Yilmaz, penyerang yang tengah naik daun,
tak bisa tampil karena akumulasi kartu
kuning.
Pertandingan ini akan disiarkan langsung
oleh SCTV mulai pukul 01.45 WIB.
Pertandingan lain yang digelar secara
bersamaan adalah Borussia Dortmund
kontra Malaga. Di leg pertama, kedua tim
bermain imbang tanpa gol. (makemanah)
INILAH(.)com
PREDIKSI SKORNYA GALATASARAY VS REAL MADRID ?????
Tidak ada komentar:
Posting Komentar